Program Layanan

PKBM ADEKOM Klaten adalah Sekolah kesetaraan resmi penyelenggara pendidikan & ujian Kesetaraan Paket A, Paket B & Paket C yang beralamat di Kaloran RT 01 RW 08, Gayamprit, Klaten Selatan, klaten, Jaw Tengah. Kami menerima pendaftaran siswa/i dari seluruh indonesia dan maupun dari luar negeri khususnya Kabupaten Klaten, Jawa Tengah. Program kegiatan yang saat ini dikelola oleh Adekom Klaten yaitu :

  1. Program Kesetaraan (Kejar Paket), meliputi
  • Kejar Paket A (Setara SD)
Kejar Paket A adalah program pendidikan pada jalur nonformal setara dengan SD/MI bagi siapapun yang terkendala ke pendidikan formal atau memilih Pendidikan Kesetaraan untuk ketuntasan pendidikan. Pemegang ijazah Program Paket A memiliki hak eligiblitas yang sama dengan pemegang ijazah SD/MI
  • Kejar Paket B (Setara SMP)
Kejar Paket B adalah program pendidikan pada jalur nonformal setara dengan SMP/MTs bagi siapapun yang terkendala ke pendidikan formal atau memilih Pendidikan Kesetaraan untuk ketuntasan pendidikan. Pemegang ijazah Program Paket B memiliki hak eligiblitas yang sama dengan pemegang ijazah SMP/MTs
  • Kejar Paket C (Setara SMA) 
Kelompok Belajar atau Kejar adalah jalur pendidikan nonformal luar sekolah setara dengan SMA/MA yang difasilitasi oleh Pemerintah untuk peserta didik yang membutuhkannya. Kejar ini juga ditujukan bagi siswa yang sebelumnya belajar di sekolah berbasis kurikulum non pemerintah seperti Cambridge, dan IB (International Baccalaureate). Paket C Kabupaten Klaten ini adalah jalur alternatif dari Kementrian Pendidikan Nasional untuk siswa/i yang putus sekolah atau siapa saja yang belum dapat mengikuti pendidikan formal karena keterbatasan ekonomi, waktu, atau kesempatan.

Ada juga siswa/i yang ikut program ini adalah mereka yang memiliki kesibukan yang memang tidak bisa ditinggalkan sama sekali, misalnya atlet, pejuang keluarga yang sibuk mencari nafkah, bahkan para artis-artis yang sangat sibuk syuting, manggung dimana-mana dan lain sebagainya. Program Paket C Kabupaten Sumedang ini juga bisa diikuti oleh mereka yang memilih untuk mengambil Homeshcooling, Sekolah Internasional atau pendidikan nonformal lainnya yang tidak berbasis kurikulum Pemerintah.

Kejar di Kabupaten Klaten tahun ini terdiri atas tiga paket: Paket A, Paket B dan Paket C. Setiap peserta Kejar dapat mengikuti Ujian Kesetaraan yang diselenggarakan oleh Departemen Pendidikan Nasional. Pemegang ijazah Program Paket C memiliki hak eligiblitas yang sama dengan pemegang ijazah SMA/MA.

Meskipun proses belajarnya tidak sama dengan sekolah formal pada umumnya, Ijazah Kejar Paket ini diakui negara dan memiliki fungsi yang sama dengan ijazah SD/SMP/SMA. Bisa dipakai untuk melamar kerja, melanjutkan pendidikan formal, kuliah di PTN atau PTS baik didalam atau diluar negeri, penyesuaian jabatan di TNI, POLRI, PNS dan juga pegawai swasta.
  • Kejar Paket C Vokasi (pembekalan keterampilan dan wirausaha)
Program ini sama dengan program Kejar Paket C, dengan penambahan pembekalan keterampilan wirausaha. 

Ayo Daftar Paket B dan C di PKBM ADEKOM Klaten! Syarat-syaratnya sebagai berikut:

1. Mengisi formulir pendaftaran di tempat pendaftaran atau bisa [DOWNLOAD DISINI]
2. Menyerahkan Fotocopy Ijazah sebanyak 2 lembar yang telah dilegalisir (Ijazah Asli Diperlihatkan)
3. Menyerahkan Fotocopy KTP/KK sebanyak 1 lembar
4. Photo 3 x 4 Hitam Putih = 6 Buah dan 2 x 3 Hitam Putih = 2 buah (Kemeja)
5. Melunasi Biaya Pendaftaran



     2. Bimbingan Belajar khsus Masuk PTN (Bekerjasama dengan New Neutron Klaten) 

     3. Kuliah Pra-Nikah 

Komentar

Postingan Populer